Review

MITSUBISHI XPANDER ULTIMATE 2018: THE BREAKTHROUGH ONE

Sejak peluncurannya di tahun 2017, Mitsubishi Xpander memang langsung mencuat di kelas Low MPV. Hal ini karena pasar sedang jenuh dengan ketersediaan produk untuk kelas MPV entry level.

Dominasi Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia memang tidak terbantahkan, karena tiada kompetitor yang sanggup menggoyang singgasananya. Bahkan kehadiran Honda Mobilio dan Nissan Grand Livina masih membuat keduanya bergeming. Hingga Xpander datang dan mengobrak-abrik kekuatan keduanya. Bahkan hingga kini Xpander masih menjadi kompetitor tangguh bagi Avanza dan Xenia.

Menilik sejarah dari Mitsubishi Xpander, sejatinya mobil ini sudah diperkenalkan di tahun 2016 namun masih berupa versi prototipe. Kala itu di event GIIAS 2016, PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) selaku APM Mitsubishi di Indonesia memboyong mobil konsep dengan nama Mitsubishi XM Concept. Dan di tahun berikutnya barulah nama Xpander resmi diperkenalkan ke publik.

 

Tidak butuh waktu lama bagi Xpander untuk merebut hati dari keluarga Indonesia. Karena di ajang GIIAS 2017, Xpander mencatatkan penjualan yang sangat tinggi. Bahkan digadang-gadang menjadi mobil yang paling tinggi penjualannya untuk satu model, sekaligus memecahkan rekor penjualan mobil terbanyak selama event GIIAS diadakan..

SPK yang membludak, inden yang cukup lama, menjadi kisah dari penjualan Mitsubishi Xpander. Meski begitu, konsumen tetap menanti kehadiran Low MPV 1.500 cc ini di garasinya. Wajar saja, karena Mitsubishi Xpander memang dibekali dengan fitur yang lebih baik dibandingkan kompetitor lain. Selain itu modelnya pun jauh lebih futuristis dan membawa suasana segar di dunia per-MPV-an Indonesia.

 

XPANDER HADIR DALAM LIMA TIPE

Mitsubishi Xpander sendiri dihadirkan dalam lima pilihan trim yaitu GLX, GLS, Exceed (M/T dan A/T), Sport dan Ultimate. Untuk unit yang ada di Carro Automall merupakan trim tertinggi yaitu Ultimate. Cukup banyak perbedaan yang terdapat di trim Ultimate bila dibandingkan dengan trim di bawahnya. Jika dibandingkan dengan trim Sport, Ultimate mempunyai perbedaan terletak di ornamen krom pada eksterior. Sedangkan di interior, trim Sport menggunakan interior berwarna hitam dengan panel silver.

Berbeda dengan Ultimate, interiornya menggunakan warna beige yang dipadukan dengan aksen panel kayu di beberapa bagian. Seperti di atas laci bagian penumpang dan di bagian door trim. Untuk trim Ultimate juga sudah dilengkapi dengan fitur-fitur mewah seperti pengoperasian head unit melalui tombol yang tertanam di setir. Bahkan tersedia juga tombol yang bisa mengangkat atau mematikan panggilan telepon.

Kemewahan lain yang didapat dari Xpander adalah hadirnya fitur keyless entry dan immobilizer. Fitur ini tentu tergolong mewah karena umumnya hanya dihadirkan di mobil kelas menengah. Menyalakan mesin mobil juga cukup menyentuh tombol Start/Stop saja, dimana kompetitor lain masih menggunakan anak kunci untuk mengaktifkan mesin.

Keunggulan lain yang dimiliki oleh Mitsubishi Xpander Ultimate adalah kabin yang lebih lega dari kompetitor lain, sehingga mampu memuat jumlah penumpang atau mengangkut barang lebih banyak. Selain itu Xpander juga memiliki ground clearance yang tinggi layaknya SUV sehingga lebih bisa menjelajah ke berbagai permukaan jalan.

 

DIPERSENJATAI SEJUMLAH FITUR KEAMANAN DAN KESELAMATAN

Mitsubishi sangat peduli dengan keselamatan pengendara dan para penumpangnya sehingga tak ayal Xpander pun dibekali dengan banyak perangkat keselamatan. Di bagian depan terdapat sepasang SRS Airbag dan 3PR ELR Seatbelts yang sanggup mengamankan Anda dan meminimalisir risiko cedera parah ketika terjadi kecelakaan.

Di pengereman, Xpander juga sudah dilengkapi dengan teknologi Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Brake Assist serta Hill Start Assist yang cukup membantu ketika mobil berhenti dalam kondisi jalanan yang menanjak. Fitur Hill Start Assist ini dijamin akan sangat membantu ketika Anda sedang melakukan perjalanan mudik, dan terjebak macet saat dalam keadaan medan jalan yang menanjak.

 

IMPRESI: LEBIH SENYAP DAN NYAMAN

Ketika mengemudikan Xpander ini, sensasi yang dirasakan pertama adalah kekedapannya yang jauh lebih unggul dari Low MPV lain. Bisa dikatakan kualitas peredamannya terbilang baik sehingga wajar bila mobil ini tidak mendapat julukan ‘mobil kaleng’. Kenyamanan yang disuguhkan Mitsubishi Xpander juga lebih baik karena tidak sekeras Avanza, Xenia dan Mobilio. Karakter bantingannya lebih lembut sehingga cukup nyaman ketika dikemudikan seorang diri.

Performa dari mesin 4 silinder segaris berkode 4A91 juga sangat cukup untuk menaklukkan padatnya lalu lintas perkotaan. Dengan torsi sebesar 141 Nm yang juga merupakan torsi terbesar dari Low MPV lain, Xpander menjadi sangat gesit dan punya akselerasi yang menyenangkan. Cukup injakan ringan pada pedal gas dan mobil pun sudah melaju. Dan untuk setir, juga terasa ringan saat dibelokkan dan cukup responsif.

Namun dengan dimensi kabin yang panjang, mobil ini terasa sedikit limbung ketika berbelok di lintasan yang agak tajam. Tetapi kadar body-roll masih bisa ditoleransi mengingat mobil ini memang tidak mengutamakan handling, melainkan kenyamanannya. Tentu saja tujuan Anda membeli mobil ini agar bisa membawa keluarga kecil Anda secara nyaman dan praktis hingga tempat tujuan, bukan?

 

SPESIFIKASI

MITSUBISHI XPANDER ULTIMATE 2018

Dimensi

Panjang (mm)                     : 4.475
Lebar (mm)                         : 1.750
Tinggi (mm)                         : 1.700
Sumbu Roda (mm)             : 2.775
Kapasitas Penumpang       : 7 Penumpang

Mesin

Kapasitas                            : 1.499 cc
Konfigurasi                          : 4 Silinder segaris, 16 katup, DOHC, MIVEC
Tenaga / Torsi                     : 104 PS / 141 Nm
Bahan bakar                       : Bensin
Transmisi / Penggerak        : Manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan

Fitur & Harga                                

Keselamatan               : Side Impact Beam, Dual SRS Airbag, ABS, ISOFIX,
Berkendara                 : Hill Start Assist, Brake Assist
Hiburan                      : Touch screen head unit, kompatibel Bluetooth, USB, HDMI
Tambahan                   : Engine Immobilizer, Anti Theft Device, Start/Stop Engine Button

Harga                          : Rp 213.000.000

KEUNTUNGAN MEMBELI MOBIL DI CARRO AUTOMALL

Jika Anda membeli unit mobil bekas yang berada di Carro Automall, maka Anda akan mendapatkan berbagai kelebihan menarik. Seperti garansi mesin dan transmisi selama tiga puluh hari, gratis asuransi selama satu tahun dan garansi trade-in selama satu tahun.

Anda juga tidak perlu khawatir membeli mobil bekas di Carro karena semua unitnya merupakan mobil yang bebas dari bekas banjir, tabrakan atau curian. Carro juga memberikan garansi uang kembali jika ditemukan bukti bahwa unit mobil bekas di Carro ternyata bekas banjir, tabrakan atau curian. Garansi ini efektif sejak tanggal pembelian unit dan berlaku selama tujuh hari.

Kemudahan lain yang ditawarkan oleh Carro adalah tersedianya 50 opsi pembayaran termasuk pembayaran melalui Tokopedia. Dan yang lebih seru lagi, baik untuk harga cicilan maupun cash, semuanya transparan. Sehingga Anda tidak perlu takut merasa kemahalan.

Carro juga memudahkan Anda dalam dokumen mobil, karena dijamin semua unit mobil bekas di Carro memiliki dokumen yang terverifikasi dan legal. Dan yang paling memudahkan adalah Anda bisa melakukan test drive dari rumah dengan unit mobil bekas incaran Anda. Menggiurkan bukan? Makanya beli mobil di Carro saja!

–> Sedang cari mobil yang Anda inginkan? Silakan cek website Carro

Related Articles

Back to top button