Berita

Berikut Ukuran Garasi Mobil yang Ideal untuk Rumah Anda

Simak ukuran garasi mobil yang ideal berikut ini agar dapat memberikan perlindungan yang optimal bagi mobil Anda

 Garasi menjadi hal yang sangat penting ketika Anda memutuskan untuk memiliki mobil. Dengan garasi yang ideal, maka Anda memiliki tempat untuk menyimpang mobil kesayangan dengan aman dan nyaman. Selain itu, garasi juga penting agar tak mengganggu hak dan akses orang lain ketika Anda ingin memarkir atau menyimpan mobil Anda. Namun, keberadaan garasi tidaklah sepele. Berikut, kami akan berbagi informasi seputar ukuran garasi mobil yang ideal untuk rumah Anda.

ukuran garasi mobil

Dimensi garasi yang ideal harus dapat memberikan perlindungan yang baik 

Untuk menentukan ukuran dan dimensi garasi yang ideal memang sangat ditentukan oleh mobil yang Anda miliki. Misal Anda memiliki mobil berdimensi kompak layaknya hatchback seperti Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Honda Brio hingga Nissan March, tentu tak perlu garasi ukuran besar. Lain halnya jika Anda memiliki SUV atau pick-up double cabin seperti Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport atau Nissan Navara, maka Anda membutuhkan garasi berukuran cukup besar.

–> Tips Memilih Kursus Mengemudi yang Berkualitas dan Terpercaya

Detail ukuran garasi yang ideal

Untuk meninjau ukuran garasi mobil yang ideal, umumnya dapat dibagi dalam tiga ukuran yang berbeda. Untuk mobil berukuran kecil misalnya, membutuhkan ukuran panjang 4,3 hingga 4,9 meter. Sementara untuk lebar mencapai 1,5 hingga 1,8 meter dan tinggi antara 1,2 hingga 1,5 meter. Ukuran tersebut cocok untuk mobil jenis hatchback, sedan atau MPV kompak.

Ilustrasi menentukan dimensi garasi yang ideal

Sementara untuk mobil ukuran sedang, membutuhkan garasi minimal dengan panjang 4,8 hingga 5,5 meter. Sementara untuk lebar sekitar 1,7 hingga 1,9 meter dan tinggi 1,4 hingga 1,8 meter. Dimensi garasi ini ideal untuk mobil seperti MPV dan SUV medium hingga sedan. Namun jika Anda memiliki mobil berukuran besar, minimal membutuhkan garasi degan panjang 4,9 hingga 6 meter, lebar 1,8 hingga 2,2 meter dan tinggi 1,5 hingga 1,8 meter. Dengan ukuran tersebut, ideal untuk mobil seperti SUV atau pick-up double cabin.

–> Temukan mobil bekas bersertifikasi hanya di Official Store CARRO Automall Tokopedia

Aspek pendukung

Selain dimensi, garasi yang ideal juga harus memenuhi beberapa aspek. Salah satunya adalah ketersediaan sirkulasi udara yang baik. Hal ini penting lantaran berfungsi untuk menghindari asap knalpot dari mobil Anda masuk ke dalam rumah dan terhirup oleh anggota keluarga lainnya.

Selain itu, garasi yang ideal juga harus memiliki cukup pencahayaan, demi memudahkan Anda dalam beraktivitas seperti parkir hingga melakukan pengecekan kendaraan. Garasi yang ideal juga mampu memberikan perlindungan yang maksimal bagi mobil Anda. Perlindungan mulai dari sinar matahari, hujan hingga kemungkinan terjadinya tindakan kriminal, seperti pengerusakan hingga pencurian. Jadi, jangan sembarangan saat menentukan garasi untuk mobil Anda ya!

–> Sedang cari mobil yang Anda inginkan? Silakan cek website Carro

Related Articles

Back to top button