Tips & Trik

Ingin Melunasi Cicilan Mobil Sebelum Waktunya? Perhatikan Hal Ini

Anda ingin segera melunasi cicilan mobil jauh lebih cepat? Wajib perhatikan hal-hal berikut ini sebelum melunasinya ya!

Saat membeli mobil tentu kita dihadapkan dengan dua pilihan yaitu beli tunai atau melalui cicilan mobil. Untuk pembelian tunai, tentu saja tidak banyak variabel yang terlibat. Bahkan cenderung lebih mudah dibandingkan beli secara mengangsur. Namun ketika memilih beli mobil secara angsuran, tentu banyak variabel yang terlibat. Mulai dari jangka waktu cicilan, pembayaran uang muka, memilih perusahaan leasing yang terpercaya, hingga kejelasan track record dari calon kreditur.

Yang penting ketika memilih metode cicilan mobil, adalah melunasi pembayaran sebelum masa jatuh tempo agar tidak dikenakan denda atau bunganya semakin membesar. Termasuk jika Anda ada keinginan untuk melunasi hutang pokok lebih cepat. Hal ini bisa berpengaruh kepada sistem di administrasi leasing, sehingga tidak heran prosesnya terkadang cukup berbelit. Selain itu Anda bisa juga dikenakan penalti akibat pelunasan hutang pokok yang lebih cepat. Jadi disarankan Anda tetap melakukan pembayaran cicilan mobil tepat waktu saja.

–> Temukan mobil bekas bersertifikasi hanya di Official Store CARRO Automall Tokopedia

Lebih Untung Atau Lebih Rugi?

skema cicilan mobil

Pada dasarnya, pelunasan pokok hutang mempunyai dua sisi yang berbeda. Bisa menguntungkan, bisa pula merugikan. Dari segi menguntungkan, karena dengan pelunasan pokok hutang yang lebih cepat, maka beban cicilan setiap bulannya akan lebih cepat berakhr. Sehingga Anda merasa lebih ringan dan tenang setelah melunasi hutang cicilan mobil tersebut. Selain itu Anda pun bisa mengalokasikan dana cicilan tersebut ke hal yang lebih mendesak.

Sedangkan menilik sisi ruginya, tentu saja Anda akan dikenakan penalti sesuai kebijakan yang berlaku dari perusahaan leasing. Besaran penalti pun bermacam-macam karena tergantung dari masa Anda membayar cicilan. Jika Anda sudah membayar cicilan lebih dari satu tahun, maka biasanya akan dikenakan biaya penalti sebesar Rp 750 ribu atau sesuai dengan kesepakatan kontrak. Namun jika Anda belum lebih dari satu tahun, maka biasanya akan dikenakan penalti yang sesuai dengan kebijakan perusahaan leasing.

-> Mengenal Depresiasi Harga Mobil, Apa Saja Penyebabnya?

pembayaran cicilan mobil

Menepati komitmen pembayaran angsuran mobil merupakan langkah yang lebih bijak

Selain itu pihak leasing juga biasanya akan menambahkan biaya administrasi, yang akan dibebankan kepada konsumen. Hal ini karena harus ada perubahan pada sistem administrasi dari leasing tersebut. Dan biasanya, Anda harus mengunjungi kantor leasing tersebut untuk melakukan pelunasan cicilan mobil yang lebih awal. Hal ini karena umumnya BPKB masih berada di kantor leasing, sehingga Anda harus bertandang untuk mengambilnya.

Hal lain yang bisa terjadi adalah Anda mendapatkan rekam jejak yang kurang baik akibat pelunasan hutang pokok yang lebih awal. Beberapa perusahaan leasing lebih menyukai pembayaran yang sudah disepakati tenor waktunya. Mana yang lebih untung? Silakan Anda tentukan sendiri, dengan kondisi finansial sekarang dan yang akan datang.

–> Sedang cari mobil yang Anda inginkan? Silakan cek website Carro

Related Articles

Back to top button