Tips & Trik

5 Penyebab Mesin Mobil Tak Bisa Distater dan Solusinya

Jangan dulu panik jika mesin mobil Anda sulit untuk dihidupkan dan segera lakukan pengecekan pada kondisi dari kelima komponen berikut ini

Bayangkan ketika Anda ingin memulai aktivitas di pagi hari dan tiba-tiba mesin mobil sulit untuk dihidupkan, tentu panik dan menyebalkan bukan. Hal tersebut bisa terjadi pada siapa saja dan apapun mobilnya. Ternyata, ada beragam penyebab seputar mobil tak bisa distater. Namun inti dari penyebab mobil tak mau hidup adalah adanya komponen mesin yang gagal bekerja atau mengalami kerusakan.

Untuk menghindari hal tersebut, tentunya tak lain adalah dengan melakukan perawatan berkala. Selain itu, Anda juga bisa memastikan kualitas ketika ingin membeli mobil bekas. Karena kualitas yang tak terjaga, membuat kejadian di atas semakin besar kemungkinannya akn terjadi. untuk itu, CARRO Indonesia akan berikan tips seputar penyebab mesin mobil tak bisa distater berikut ini.

1. Kondisi aki yang sudah menurun

kondisi Aki tipe kering

Kondisi aki mobil yang menurun membuat mobil sulit untuk dihidupkan

Penyebab pertama yang paling mungkin terjadi adalah kondisi aki mobil Anda yang sudah menurun. Sehingga, pasokan listrik tak kuat untuk memutar dinamo stater yang menyebabkan mobil sulit untuk hidup. Solusinya, cek kembali kondisi dan kemampuannya dalam menyimpan arus listrik. Jika sudah lemah, sebaiknya ganti dengan yang baru.

–> Arti Warna Hijau & Biru Pada Rambu Petunjuk Arah Jalan

2. Alternator atau dinamo ampere yang sudah lemah

Fungsi dari alternator atau dinamo ampere adalah untuk menciptakan arus listrik, seiring mesin mobil bekerja. Arus listrik ini nantinya akan disimpan di dalam aki, untuk digunakan di berbagai keperluan, salah satunya adalah untuk menghidupkan mesin. Nah, ketika alternator atau dinamo ampere Anda sudah lemah, maka arus listrik yang dihasilkan akan lemah atau tidak ada sama sekali.

komponen alternator dalam kondisi terpasang

Kondisi alternator atau dinamo ampere kerap terlewatkan oleh pemilik mobil

Solusinya lekas lakukan pengecekan, jika masih direkondisi, maka lakukan. Namun jika sudah terlalu lemah gulungan kawatnya, maka sebaiknya ganti dengan yang baru. dengan alternator atau dinamo ampere yang sehat, maka pasokan listrik akan terjaga kestabilannya dan mesin pun mudah untuk dihidupkan.

3. Dinamo stater sudah bermasalah

Dinamo stater mobil kondisi baru

Dinamo stater yang lemah bisa membuat mobil tak bisa distater sama sekali

Sesuai dengan namanya, dinamo stater berfungsi untuk memutar mesin melalui komponen gigi pada flywheel, sehingga mesin pun dapat dihidupkan. Komponen satu ini memang memiliki usia pakai yang panjang, namun bukan berarti bebas masalah. Jika dinamo stater bermasalah, mobil akan sulit untuk dihidupkan. Penyebabnya adalah pada gulungan dinamo atau carbon brush-nya. Solusinya, Anda bisa menggantinya dengan yang baru untuk hasil yang maksimal dan awet.

–> Begini Caranya Dongkrak Mobil yang Benar & Aman

4. Komponen pengapian

Busi mobil kondisi kotor

Busi yang kotor akan sulit hasilkan percikan api yang ideal

Komponen pengapian yang sudah tak menurun kualitasnya juga bisa menyebabkan mobil sulit untuk dihidupkan. Komponen pengapian ini adalah mulai dari busi hingga koil. Busi yang sudah aus dan kotor akan membuat percikan api menjadi tak merata atau hilang sama sekali. Akibatnya, mesin mobil pun akan terganggu kinerjanya. Sementara koil yang panas akan sulit untuk menghasilkan arus listrik yang stabil dan membuat mesin akan sulit untuk dihidupkan.

5. Suplai bahan bakar

fuel pump di tangki bahan bakar

Fuel pump rusak membuat pasokan bahan bakar ke mesin akan terhenti

Penyebab terakhir adalah suplai bahan bakar yang terganggu. Penyebab utamanya adalah pompa bahan bakar atau fuel pump yang sudah tak lagi fit. Efeknya, pasokan bahan bakar ke mesin akan tersendat, sehingga membuat mesin sulit untuk hidup. Jika sudah terlalu parah, maka suplai bahan bakar akan terhenti dan mesin pun tak bisa hidup sama sekali.

–> Sedang cari mobil yang Anda inginkan? Silakan cek website Carro

 

Related Articles

Back to top button