Berita

Tahan Banting, Ini Dia Harga Jual Mobil Bekas Avanza Terkini

Harga mobil Avanza kondisi bekas memang terbilang stabil untuk kategori mobil seken. Hal ini karena peminatnya selalu tinggi terhadap MPV tersebut.

Toyota Avanza terlahir sebagai Low MPV alias segmen entry-level pada awal kehadirannya di tahun 2004. Mobil ini pun langsung disambut dengan sangat positif oleh konsumen Indonesia. Apalagi harga mobil Avanza pada saat itu terbilang murah sekali. Yaitu berkisar 90-110 jutaan untuk Toyota Avanza, sedangkan untuk kembarannya, Daihatsu Xenia, bahkan ada yang dijual Rp 80 juta untuk trim paling bawah. Tidak heran kedua mobil ini langsung laris manis.

-> Pentingnya Memilih Dealer Mobil Bekas Yang Terpercaya

harga mobil avanza 2004

Generasi pertama alias tahun 2004 mempunyai harga jual sekitar Rp 40 jutaan.

Lima belas tahun kemudian, harga mobil ini pun dibilang masih relatif stabil untuk pasar mobil bekas. Namun tentu saja ada depresiasi terutama untuk tahun awal yang sudah berusia 10-15 tahun. Akan tetapi dari tahun ke tahun depresiasi yang terjadi bisa dikatakan sangat kecil. Kemudahan perawatan, mesin yang responsif, serta konsumsi bensin yang irit menjadi alasan mengapa mobil ini begitu digemari banyak orang.

Apalagi Low MPV ini mempunyai kapasitas muat sebanyak tujuh penumpang. Sehingga cocok sekali untuk dijadikan kendaraan keluarga maupun kendaraan niaga. Tidak sedikit perusahaan yang menggunakan duo Avanza-Xenia untuk menjadi mobil operasional. Dikarenakan efisiensi yang dimilikinya. Sekarang, harga bekasnya pun masih menguntungkan bila Anda hendak menjual unit mobil ini.

–> Temukan mobil bekas bersertifikasi hanya di Official Store CARRO Automall Tokopedia

Veloz Masih Bertengger di Puncak, Trim Lain Bisa Jadi Alternatif

harga mobil avanza 2008

Versi facelift pada generasi pertama membuatnya terlihat lebih modis

Untuk model tahun 2004, kini harga jualnya umumnya berkisar Rp 40-50 juta tergantung tipe dan kondisi mobil. Yang menarik, perbedaan harga antara tipe transmisi otomatis dan manual tidak terlalu banyak. Namun tentu saja pemakai pribadi lebih memilih tipe otomatis. Sedangkan yang peruntukan sebagai mobil operasional perusahaan, cenderung memilih manual untuk efisiensi.

-> Jual Mobil Anti Ribet, Dokumen Leasing Diurus Oleh CARRO

Sedangkan model facelift yang dimulai dari tahun 2008 harganya masih bertahan di angka 70-80 jutaan. Model facelift harganya lebih tinggi karena selain lebih muda, mesinnya pun sudah dilengkapi dengan teknologi VVT-i untuk optimalisasi performa mesin.

avanza veloz dijual

Mengusung fitur yang lengkap dan mewah, Veloz masih punya harga jual tinggi

Namun untuk generasi keduanya yang mulai lahir sejak tahun 2011, harganya masih cukup tinggi. Umumnya berkisar Rp 90-130 juta tergantung pilihan tipe trim, serta kondisi mobil. Harga paling tinggi justru dihuni oleh model flagship-nya yaitu Avanza Veloz. Untuk tahun 2018, harga mobil ini masih tinggi yaitu berkisar Rp 160-170 juta bergantung kepada kondisi mobil. Bagaimana? Masih menguntungkan bukan? Yuk jual mobilmu sekarang di CARRO!

–> Sedang cari mobil yang Anda inginkan? Silakan cek website Carro

Related Articles

Back to top button