Tips Jual Mobil Niaga Agar Mudah Laku dan Menguntungkan
Sebelum memutuskan untuk menjual mobil niaga Anda, silakan simak tips menjual dan beberapa persiapan yang perlu Anda lakukan berikut ini
Selain mobil pribadi, mobil niaga juga menjadi aset yang cukup berharga yang bisa dijual dengan harga yang cukup menjanjikan. Sehingga bisa menjadi solusi bagi yang sedang membutuhkan dana segar untuk berbagai keperluan yang mendesak. Namun ketika ingin menjualnya, Anda tetap memerlukan beberapa persiapan agar mudah terjual dengan memuaskan.
Namun jangan takut, persiapan jual mobil niaga tak berbeda dengan mobil pada umumnya kok. Untuk lebih mudahnya, silakan simak tips yang CARRO Indonesia hadirkan berikut ini. jangan lupa untuk persiapkan semuanya yaa!
1. Jual di marketplace yang tepat
Manfaatkan kemudahan transaksi hanya di CARRO Indonesia
Manfaatkan marketplace mobil bekas yang Anda bisa gunakan saat menjual mobil niaga Anda. Pilihlah yang paling nyaman saat melakukan transaksi, terpercaya sekaligus menjamin traffic calon pembeli yang terukur dengan tepat. Selain itu, pastikan saat jual mobil online di salah satu marketplace, Anda akan mendapatkan kemudahan saat mengambil pembayaran.
2. Pastikan kondisi mobil anda
Cek kembali masa berlaku uji kir mobil niaga Anda
Sebelum menjual mobil, lebih baik periksa semua kondisi. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari adanya kerusakan atau kekurangan yang terlewatkan. Mungkin bisa juga mesin, cat mobil, kinerja mobil, kaca, dan lain sebagainya. Khusus untuk mobil niaga, Anda perlu perhatikan uji KIR untuk menjamin apakah mobil masih layak digunakan atau perlu perbaikan. Pastikan masa uji KIR masih berlaku, agar nilai jual dari mobil Anda tak jatuh.
3. Cek kembali harga pasaran
Sebelum menentukan harga, lebih baik Anda mengecek harga pasaran mobil niaga bekas yang ingin Anda jual. Anda bisa lakukan melalui internet, media cetak dan lain sebagainya. Ini berguna agar Anda tidak mematok harga yang terlalu tinggi atau terlalu rendah. Atau Anda juga bisa mencari tahunya lewat rekomendasi dealer mobil bekas terdekat.
–> Warga Semarang Kini Bisa Nikmati Kemudahan saat Jual Mobil
4. Bersihkan mobil secara optimal
Agar mobil yang akan dijual menarik minat para calon pembeli, penampilan mobil pun harus dibuat sebersih mungkin. Mobil yang bersih luar dalam akan memberikan kesan yang baik yang menandakan bahwa mobil tersebut mendapat perawatan yang semestinya dari pemiliknya.
5. Pastikan kelengkapan dokumen mobil niaga Anda
Pastikan kembali dokumen kepemilikan masih berlaku dan sah
Perlihatkan surat-surat atau dokumen mobil yang asli kepada calon pembeli, lakukan pengecekan bersama-sama terhadap nomor mesin dan nomor rangka yang ada pada mobil. Bila dokumen lengkap maka calon pembeli akan semakin nyaman untuk melanjutkan transaksi.
–> Sedang cari mobil yang Anda inginkan? Silakan cek website Carro